Oleh: Ronald Ginting
Exposenews.id, Manado – Dua kota di Sulawesi Utara ketambahan dua digit kasus positif covid. Kedua kota itu ialah Manado yang bertambah 19 kasus, dan Kotamobagu 10 kasus.
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Sulut dr Steaven Dandel mengatakan selain kedua kota itu, penambahan juga terjadi di tujuh kabupaten kota lainnya. Keseluruhan penambahan hari ini dari sembilan wilayah tersebut yaitu 47 kasus.
“Jadi tujuh kabupaten kota lainnya yang ketambahan kasus yakni Minahasa lima kasus, Minahasa Utara dan Tomohon empat kasus, Minahasa Selatan dua kasus, Bitung, Sangihe, dan Sitaro masing-masing satu kasus,” tuturnya.
Berikut ini profil ke-47 kasus tersebut:
6425 Perempuan 51 Kab.Minahasa Selatan
6426 Perempuan 18 Kab.Minahasa Selatan
6427 Laki laki 33 Kota Manado
6428 Laki laki 41 Kota Manado
6429 Laki laki 59 Kep.Sitaro
6430 Perempuan 40 Kota Manado
6431 Perempuan 58 Kota Tomohon
6432 Laki laki 53 Kota Tomohon
6433 Laki laki 28 Kota Manado
6434 Perempuan 30 Kota Manado
6435 Perempuan 26 Kota Manado
6436 Perempuan 48 Kota Manado
6437 Perempuan 58 Kab. Minahasa
6438 Perempuan 45 Kota Manado
6439 Perempuan 22 Kab. Minahasa
6440 Perempuan 25 Kota Tomohon
6441 Perempuan 28 Kab. Minahasa
6442 Laki laki 26 Kota Bitung
6443 Perempuan 50 Kota Kotamobagu
6444 Perempuan 45 Kota Kotamobagu
6445 Laki laki 22 Kota Kotamobagu
6446 Laki laki 45 Kota Kotamobagu
6447 Perempuan 43 Kota Kotamobagu
6448 Perempuan 32 Kota Kotamobagu
6449 Perempuan 45 Kota Kotamobagu
6450 Perempuan 44 Kota Kotamobagu
6451 Perempuan 32 Kota Kotamobagu
6452 Perempuan 27 Kota Kotamobagu
6453 Laki laki 63 Kota Manado
6454 Perempuan 44 Kab. Minahasa Utara
6455 Perempuan 35 Kab. Minahasa Utara
6456 Laki laki Verifikasi Kota Tomohon
6457 Perempuan 74 Kab. Minahasa
6458 Perempuan 46 Kab. Minahasa
6459 Laki laki 40 Kab. Minahasa Utara
6460 Laki laki 57 Kab. Minahasa Utara
6461 Laki laki 27 Kota Manado
6462 Laki laki 51 Kota Manado
6463 Laki laki 18 Kota Manado
6464 Perempuan 21 Kota Manado
6465 Laki laki 57 Kab. Kepulauan Sangihe
6466 Laki laki 55 Kota Manado
6467 Laki laki 70 Kota Manado
6468 Perempuan 67 Kota Manado
6469 Perempuan 21 Kota Manado
6470 Laki laki 67 Kota Manado
6471 Laki laki 29 Kota Manado
“Dapat kami sampaikan juga bahwa hari ini data Satgas Sulut dengan Satgas Nasional sudah tak mengalami perbedaan lagi. Di mana akumulasi kasus positif covid di Sulut hingga hari ini berjumlah 6.471 kasus,” tutup dia.
(RTG)