Exposenews.id, MANADO – Dalam Pertemuan Tahunan Bank Indonesia 2024 yang mengusung tema “Sinergi Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional”, BNI Kantor Wilayah 11 Suluttenggomalut meraih penghargaan sebagai Mitra Strategis Perluasan Akseptasi QRIS Terbaik Tahun 2024. Penghargaan ini diserahkan langsung Plh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Utara, Renold Asri, kepada Lodewyck Z.S. Pattihahuan, Regional CEO BNI Kantor Wilayah 11 Suluttenggomalut, pada acara yang berlangsung di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara.
Penghargaan tersebut merupakan bentuk pengakuan atas peran BNI dalam memperluas akseptasi QRIS di berbagai sektor ekonomi, sekaligus mendukung transformasi digital dan inklusi keuangan di Indonesia. Hal ini sejalan dengan upaya bersama untuk memperkuat stabilitas dan menciptakan transformasi ekonomi nasional yang berkelanjutan.
Sebagai mitra strategis, BNI telah menunjukkan komitmen kuat dalam mendorong adopsi QRIS di Sulawesi Utara. Berbagai inovasi dan pendekatan kolaboratif dilakukan untuk memastikan QRIS dapat diterima luas oleh masyarakat, mulai dari pelaku usaha mikro hingga sektor pariwisata. Langkah ini tidak hanya mempermudah transaksi digital, tetapi juga membuka peluang baru bagi pertumbuhan ekonomi lokal.
“Kami sangat bangga atas penghargaan ini. Ini adalah bukti nyata dari dedikasi kami untuk terus memajukan digitalisasi keuangan di Sulawesi Utara. Dengan teknologi QRIS, kami ingin memastikan masyarakat dapat menikmati kemudahan bertransaksi secara digital, sekaligus memberikan peluang bagi pelaku usaha untuk berkembang lebih jauh. Komitmen kami adalah terus bersinergi dengan berbagai pihak untuk memperkuat stabilitas dan mendorong transformasi ekonomi nasional,” ujar Lodewyck.
Dalam rangka memperluas pemanfaatan QRIS, BNI akan terus melakukan berbagai inisiatif yang menyasar masyarakat luas. Beragam promo menarik telah disiapkan melalui aplikasi wondr by BNI, platform perbankan digital terbaru yang dirancang untuk memberikan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan dalam bertransaksi. Dengan fitur unggulannya, wondr by BNI juga dapat membantu pengguna mengelola kebiasaan transaksi dengan lebih baik.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi BNI untuk terus memberikan kontribusi terbaik dalam mendukung transformasi ekonomi digital di seluruh Indonesia. Dengan langkah konkret dan semangat sinergi, BNI optimis dapat menjadi katalisator perubahan yang membawa dampak positif bagi masyarakat dan perekonomian nasional,” sebut Lodewyck.
Informasi lebih lanjut mengenai promo dengan transkasi QRIS wondr by BNI dapat diakses melalui https://bniexperience.bni.co.id/wondr.
(RTG)