Exposenews.id, Jakarta – Anda ingin jalan-jalan bersama pasangan atau keluarga tahun 2023?Boleh sekali pastinya, tapi alangkah baiknya simak dulu hari-hari cuti bersama yang ditetapkan Pemerintah
Di 2023, Pemerintah sudah menetapkan ada 8 hari cuti bersama. Ketetapan itu sebagaimana SKB 3 Menteri itu yang diteken oleh Menpan RB, Menag, dan Menaker, serta disaksikan oleh Menko PMK Muhadjir Effendy.
Okay guys, berikut daftar cuti bersama 2023 yang bisa jadi prefensi Anda untuk liburan.
23 Januari (Senin): Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili
23 Maret (Kamis): Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945
21, 24, 25 dan 26 April (Jumat, Senin, Selasa, dan Rabu): Hari Raya Idul Fitri 1444 H
2 Juni (Jumat): Hari Raya Waisak
26 Desember (Selasa): Hari Raya Natal
Sementara itu, berikut daftar tanggal merah dan cuti bersama 2023 lengkap:
1 Januari (Minggu): Tahun Baru Masehi
22 Januari (Minggu): Tahun Baru Imlek
18 Februari (Sabtu): Isra Mi’raj
22 Maret (Rabu): Hari Suci Nyepi
7 April (Jumat): Wafatnya Isa Almasih
22-23 April (Sabtu-Minggu): Hari Raya Idul Fitri
1 Mei (Senin): Hari Buruh
18 Mei (Kamis): Kenaikan Isa Almasih
1 Juni (Kamis): Hari Lahir Pancasila
4 Juni (Minggu): Hari Waisak
29 Juni (Kamis): Idul Adha
19 Juli (Rabu): Tahun Baru Islam
17 Agustus (Kamis): Hari Kemerdekaan
28 September (Rabu): Maulid Nabi Muhammad SAW
25 Desember (Senin): Hari Natal
(RTG)