Projo Sulut: Yessy Momongan Layak Anggota KPU RI

Yessy Momongan dinilai layak mewakili perempuan dan Indonesia Timur untuk menjabat anggota KPU RI.

Exposenews.id, Jakarta – Organisasi Masyarakat (Ormas) Pro Jokowi (Projo) yang merupakan Ormas besar pendukung Presiden Jokowi mengharapkan anggota KPU RI yang terpilih adalah putra putri terbaik bangsa yang bersih dan sudah teruji.

Hal ini dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Projo Sulawesi Utara (Sulut) Lucky Schramm, saat ditemui wartawan, Jumat (11/02/2022).

“Saat ini Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) sudah mengirimkan 14 calon anggota KPU RI dan 10 calon anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) ke DPR. Mereka dijadwalkan akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) di Komisi II DPR pada 14-16 Februari 2022 pekan depan untuk selanjutnya dipilih sebanyak 7 nama. Sehingga sepatutnya yang lolos dalam seleksi adalah mereka putra dan putri terbaik yang mewakili bagian di Indonesia,” kata Schramm.

Menurut advokat di Jakarta ini, satu di antara 14 nama calon anggota KPU RI periode 2022-2027 yakni Yessy Yatty Momongan. Dia bukan nama yang asing karena selama ini erat kaitannya dengan dunia kepemiluan.

“Yessy Momongan itu representasi Indonesia Timur, dan mewakili kaum perempuan Indonesia yang kemampuannya sudah teruji dalam pesta demokrasi karena tercatat sebagai komisioner KPU Provinsi Sulawesi Utara periode 2018-2023. Dia lulusan terbaik S2 Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado dan Yessy juga masih menjadi anggota TPD DKPP sejak 2018 hingga 2022. Sebelumnya pada 2003-2008, Yessy menjadi anggota KPU Kabupaten Minahasa,” jelas pemilik Kantor Hukum Schramm and Partners ini.

Sementara itu hal lain dikatakan Sekretaris DPD Projo Sulut, Vebry Tri Haryadi bahwa Yessy Yatty Momongan figur yang bersih dan tidak ada catatan buruk dalam rekam jejaknya sebagai penyelenggara Pemilu di daerah.

“Kami Projo dari pusat sampai daerah selama ini memantau setiap kinerja komisioner KPU maupun KPUD serta anggota Bawaslu yang ada. Figur Yessy Momongan sangat layak untuk duduk sebagai salah satu anggota KPU RI, selain mempunyai kemampuan yang tak diragukan dalam pesta demokrasi juga adalah figur bersih dan kebanggaan perempuan Indonesia Timur,” ujar mantan wartawan ini.

“Kami berharap wakil rakyat di DPR RI bisa menjawab kemauan dari kami di Indonesia Timur untuk menempatkan Yessy Momongan sebagai anggota KPU RI. Dan kami sangat berterimakasih akan hal itu,” ucap Haryadi.

(RTG)

Exit mobile version