Oleh: Ronald Ginting
Exposenews.id, Manado – Usai berhasil mengevakuasi korban longsor di Perkamil Manado, Basarnas Manado juga berhasil mengevakuasi dua korban longsor di Lorong Cempaka Lingkungan II, Jalan Sea, Malalayang Satu Barat, Manado.
Anggota Basarnas, Steve Rotinsulu mengabarkan dia korban yang sudah dievakuasi yakni Kevin (40), dan Meyni Pondaag (52). Kevin ditemukan dalam kondisi selamat dan sudah dibawa ke RSUP Prof Kandou, sementara Meyni ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa lagi.
“Jadi sesuai informasi dari tetangga korban, ada tiga korban yaitu Kevin, Meyni, dan San Hasan (30). San Hasan ini masih kami cari,” kata Steve melalui pesan singkatnya.
Menurutnya proses pencarian masih terus dilakukan meskipun sudah masuk waktu malam hari.
(RTG)