Pasangan Anies-Cak Imin Tergantung Rapat Pleno Dewan Syuro dan Tanfidzyah PKB Pagi Ini

Muhaimin Iskandar atau Cak Imin saat kegiatan PKB (Foto;dok instagram/cakiminow
banner 120x600

 

Exposenews.id,JAKARTA- Konstalasi politik jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden 2024 semakin seru. Pasca beredarnya info bahwa Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meninggalkan Partai Gerindra dan bergabung bersama Partai Nasdem mengusung Anies Baswedan sebagai Presiden. Disebut-sebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menjadi Wakil Presiden mendampingi Anies.

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid buka suara soal duet Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di Pilpres 2024 itu

Disebut-sebut pasca bertemunya Anies dan ibu Cak Imin Muhassonah Hasbullah di Pesantren Mambaul Maarif Denanyar, Jombang, Jawa Timur beberapa waktu lalu membuat PKB mendukung Anies.

 

“itu baru wacana,” kata Jazilul dalam keterangannya, Kamis (31/8) kemarin kepada sejumlah media.

 

Jazilul menambahkan, soal wacana itu Dewan Syuro dan Tanfidzyah PKB akan menggelar rapat pleno pada Jumat (1/9) pagi ini.

“Besok pagi (pagi ini,red) akan kita adakan rapat pleno Dewan Syuro dan Tanfidz untuk mendapatkan aspirasi dan pandangan dalam melangkah selanjutnya,” pungkasnya.

 

Hal senada juga disampaikan Ketua DPP PKB, Lukmanul Hakim. Walaupun dia mengaku baru mendengar kabar Cak Imin akan menjadi bakal calon wakil presiden (Cawapres) mendapingi Anies.

“Kami mendengar dari berita, dan seperti biasanya akan dirapatkan internal PKB juga perlu diskusi panjang karena ada mekanisme internal yang harus dilakukan,” ujar Lukmanul semalam pada sejumlah wartawan. (ily)