160 Anak Ikuti Khitanan BRIlian BRI RO Manado

Exposenews.id, MANADO – Bank BRI Regional Office Manado mengadakan Khitanan BRIlian di Lantai 7 BRI RO Manado, Sabtu (14/12/2024). Khitanan massal ini diikuti oleh 160 anak yang tersebar di sejumlah wilayah Kota Manado.

Regional Operation Head BRI Manado David Djoko Driyono mengaku senang dengan antusias orang tua yang membawa anaknya untuk dikhitan. Menariknya, peserta khitanan ini diikuti juga oleh warga non Muslim.

“Peserta tidak semua muslim tapi non muslim juga ikut. Ini menandakan khitanan itu penting bagi kesehatan, tidak semata-mata mengikuti ketentuan agama,” sebut David Djoko Driyono kepada Exposenews.id.

Dia bilang khitanan BRIlian ini menjadi bagian dari peringatan HUT BRI ke-129 pada 16 Desember mendatang. Sehingga kegiatan turut dilaksanakan di dua kota lainnya, yakni Palu dan Gorontalo.

“Saya berharap BRI semakin dikenal dan pada anak-anak akan terpatri nama BRI. Ke depan mereka bisa juga menjadi nasabah,” tukas dia.

Sementara, orang tua peserta khitanan, Jane berterima kasih atas kegiatan yang diselenggarakan BRI RO Manado. Menurutnya, BRI telah memfaslitasi anaknya secara gratis untuk bisa dikhitan.

“Terima kasih BRI. Saya berharap ke depan semakin banyak anak-anak yang mengikuti kegiatan seperti ini,” kata dia.

(RTG)

Exit mobile version