Exposenews.id, Jakarta – Artis Vanessa Angel dan suami kecelakaan di Tol Jombang Tol Nganjuk arah Surabaya Km 672. Vanessa Angel dan suami tewas di tempat.
“Betul A1 dipastikan Vanessa Angel dan suaminya tewas di tempat dalam kecelakaan di Tol Jombang,” kata Kasat Lantas Polresta Jombang AKP Rudi Purwanto seperti dilanai detikcom, Kamis (4/11/2021).
Informasi dihimpun, Vanessa Angel dan keluarganya kecelakaan di Km 672 Tol Jombang. Kondisi kendaraan Pajero putih yang ditumpangi sekeluarga hancur akibat kecelakaan itu.
Saat ini polisi masih melakukan olah TKP di lokasi.
“Saya masih olah TKP,” ujar Dirlantas Polda Jatim Kombes Latif Usman soal kecelakaan Vanessa Angel.
(RTG)
