Exposenews.id, La Spezia – Juventus berhasil mengalahkan Spezia 3-2 setelah sempat tertinggal di awal babak kedua. Bianconeri pun meraih kemenangan pertama di Liga Italia musim ini.
Spezia vs Juventus yang berlangsung di Stadio Alberto Picco tuntas pada Kamis (23/9/2021) dini hari WIB. Si Nyonya Tua akhirnya berhasil memetik kemenangan pertamanya di Liga Italia musim ini.
Juventus memimpin duluan lewat Moise Kean dan Spezia sukses memaksakan hasil imbang 1-1 sampai turun minum lewat gol Emmanuel Gyasi. Tim tuan rumah berbalik unggul 2-1 di awal babak kedua lewat Janis Antiste.
Juventus berhasil comeback dan memetik kemenangan 3-2. Adalah Federico Chiesa dan Matthijs de Ligt yang menyumbang gol tambahan untuk Bianconeri.
Hasil ini membuat Juventus untuk sementara keluar dari zona degradasi dan duduk di posisi ke-12 dengan lima poin dari lima laga. Spezia melorot ke urutan 16 dengan empat poin.
(RTG)