Exposenews.id, Manado – Kabar meninggalnya Anggota DPRD Sulut, Winsulangi Salindeho, Minggu (15/8) subuh tadi sontak mengagetkan legislator Sulut lainnya. Salah satunya adalah Cindy Wurangian.
Kata Ketua Golkar Bitung ini, Bu’ Winsu, sapaan akrab Winsulangi Salindeho, dikenal bijaksana dalam bertindak. Selain itu selera humor Bu’ Winsu sangat tinggi.
“Bu Winsu berusia paling lanjut di DPRD Provinsi. Dia bijaksana dalam bertindak, sense of humor-nya sangat tinggi. Kalau perkenalan dia biasa bilang “nama saya Winsulangi Salindeho karena umur sudah tua. Tapi kalau masih muda berarti jadi Winsulangi Salintude,” ungkap Cindy saat dimintakan tanggapannya.
Disebutkan Cindy bahwa Bu’ Winsu fleksibel dalam pergaulan. Sehingga dirinya merasa selalu connect saat bercerita dengan almarhum.
“Biar tua tapi sangat luwes dan flexible dalam pergaulan sehingga walau usia terpaut jauh, selalu rasa connect jika sharing cerita dan pendapat. Dia juga orang yg selalu ingat budi orang lain. Sekecil apapun ternyata membekas dan beliau selalu berusaha untuk memberi balik dalam bentuk apapun,” tambah rekan Bu’ Winsu di Fraksi Golkar ini.
“Rest In Love Bu Ketua Winsu. Terima kasih untuk semua pekerjaan baik yang dilakukan untuk semua masyarakat Sulut. Tuhan beri damai untuk Mam Meiva (Meiva Salindeho Lintang) dan Junior,” tutupnya.
Diketahui, Bu’ Winsu tutup usia di usianya yang ke-76 tahun. Rencananya akan dikebumikan pada Rabu (18/8/2021) di rumah duka Kompleks Wonasa Kapleng, Jalan Bengawan Solo, Singkil, Manado.
(RTG)