Pemkab Terus Seriusi KEP

banner 120x600
Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud dr Elly E.Lasut,ME

Exposenews.id, Melonguane- Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud dr Elly Engelbert Lasut ME terus memperjuangkan Kawasan Ekonomi Khusu Perbatasan (KEP) Miangas, Nanusa dan Gemeh, termasuk di dalamnya pembangunan Pelabuhan Terintegrasi serta Rumah Sakit Internasional.

Elly Lasut menyampaikan, Pemkab Talaud akan terus mengedepankan pembangunan KEK Perbatasan, salah satunya Rumah Sakit International yang nantinya akan hadir di Kabupaten Talaud.

Dikatakan Elly Lasut, rumah sakit yang ada di Kabupaten Talaud di wilayah Gemeh itu adalah rumah sakit bergerak yang adalah tipe paling terkecil dari semua jenis rumah sakit yang ada di Kementerian Kesehatan.

“Kita sudah memasukan permohonan upgrade untuk mengupgrade menjadi rumah sakit internasional. Ini nantinya betul-betul akan menjadi salah satu langkah yang kita harapkan agar bisa mendorong pembangunan serta jaminan kesehatan yang lebih memadai lagi,” tukasnya baru-baru ini.