Exposenews.id, Manado – Kabar baik untuk masyarakat Sulawesi Utara. Di mana kabupaten kota di Sulut mulai beranjak dari zona merah/zona resiko tinggi Covid-19.
Seperti data yang dikeluarkan Satgas Penanganan Covid-19 Sulut, zona merah/zona resiko tinggi tinggal menyisakan Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa. Padahal pekan sebelumnya, terdapat sembilan kabupaten kota dalam zona merah.
Bagaimana dengan 13 kabupaten kota lainnya?
Satgas mengumumkan, ada 12 kabupaten kota di Sulut yang masuk dalam zona oranye/zona reskio sedang. Kabupaten kota tersebut yaitu Bolmut, Bolmong, Kotamobagu, Manado, Minsel, Minut, Sangihe, Sitaro, Mitra, Bitung, Boltim, dan Bolsel.
Sementara, untuk zona kuning/zona resiko rendah yaitu Kabupaten Kepulauan Talaud.
Diketahui, zona resiko covid-19 ini diperbarui setiap minggunya. Terdapat belasan indikator untuk menilai satu daerah berada di zona hijau, kuning, oranye, maupun merah.
(RTG)