Pemkab Talaud Sosialisasikan Laju dan KUR kepada Pelaku Usaha

Oleh: Ronald Ginting

Exposenews.id, Melonguane – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud fokus dalam membina pelaku usaha. Salah satunya melaksanakan pembinaan kepada pelaku usaha melalui program layanan antar jemput yang dinamakan Laju, serta melaksanakan sosialisasi kredit usaha rakyat (KUR) bagi pelaku usaha dan tenaga kerja yang diselenggarakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP).

Kegiatan tersebut dibuka langsung Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Elly Engelbert Lasut (E2L).

“Para pelaku usaha memiiki peran dalam mensuseskan sasaran pembangunan daerah.

Kenyamanan dan ketenangan yang tercipta di Kabupaten Kepulauan Talaud tentunya menjadi modal yang baik bagi para pelaku usaha maupun investor yang akan mengembangkan usahanya dalam berbagai bidang, sehingga ada harapan bagi kita sekalian untuk terus mengembangkan dan memajukan wilayah Kabupaten Kepulauan Talaud,” kata Bupati E2L saat menyampaikan sambutan.

Kondisi Kabupaten Kepulauan Talaud dari waktu ke waktu menjalani perubahan yang sangat berarti bagi masyarakat dan Pemerintah Daerah, walaupun belum dapat dikatakan perubahan secara signifikan.

“Namun perlu kita syukuri dan harus terus kita jalankan apa yang telah kita lakukan langkah yang baik dalam suatu cita-cita untuk mewujudkan Talaud yang lebih maju dan lebih sajahtera,” tambah Elly.

“Kita berharap semoga para pelaku usaha dan para investor tertarik untuk berinvestasi dan membuka usahanya di Kabupaten Kepulauan Talaud yang benar-benar mampu memberikan dampak positif bagi peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Talaud tercinta ini,” sambungnya mengakhiri.

(RTG)